Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Face Wash
- Bella Sandra
- Feb 8, 2020
- 3 min read

Hai lovely !
Bisa dibilang aku tipe orang yang jarang banget nih gonta-ganti facial foam or facial wash. Pertama kali aku pakai facial wash itu sejak SMP kelas 3, udah lumayan juga beberapa kali gonta-ganti brand. Tapi kalau masalah hati sih, jarang banget yak pindah ke lain hati. Hihiw iyaks kata orang curcol humor garing
Jadi, dulu itu udah sempat coba brand mulai dari Acnes, Pond’s, Garnier, Sariayu, Clean & Clear, Biore juga sempat nyobain facial wash nya dari klinik dokter juga. Dan well, sejak perskincarean mulai booming di instagram pastinya dong banyak racun skincare virus bertebaran di beranda hahaha. Itu yang membuat aku gak kuat iman liat review nya Hada Labo Face Wash yang series Gokujyun. Hada Labo sendiri dikembangkan oleh Rohto Pharmaceutical Co. Japan yang klaimnya sudah melalui penelitian selama bertahun-tahun. Dan memang pada saat itu, pertama kali aku mencoba produk ini karena respons positif dari warganet terutama influencer
Klaim
Key Ingredients :
Ultimate Moisturizing Face Wash dengan 2 tipe Hyaluronic Acid
- Improved Hyaluronic Acid ( AcHA ) fungsinya melembapkan kulit 2x lebih lembap dibandingkan Hyaluronic Acid biasa. 1 g Hyaluronic Acid mampu menahan hingga 6 liter air
- Hyaluronic Acid Derivate membuat kulit lebih halus, lembut dan tetap elastis
- Menggunakan bahan berkualitas terbaik, tanpa zat pewangi, pewarna atau zat tambahan lain yang tidak dibutuhkan oleh kulit
- Ultimate Moisturizing Face Wash dengan 2 tipe Hyaluronic Acid
- Melembapkan sekaligus mengangkat kotoran dan minyak dari kulit
- Tidak menggunakan zat pewangi, zat pewarna, mineral oil dan ethanol
- Sesuai dengan pH kulit, dengan tingkat iritasi yang rendah

Kemasan
Packaging dari facial wash ini simple, berupa tube berwarna putih. Yang aku punya ukuran 50 gr, ada juga yang ukuran 100 gr. Dulu sempat bingung, mau purchase per item atau langsung ikut starter pack nya. Takutnya, kalau beli langsung starter pack nya moisturizing milk or lotionnya gak cocok dikulit wajahku. Akhirnya aku memutuskan untuk beli facial wash nya terlebih dahulu. Oh ya, dibelakang kemasan juga ada seputar informasi yang cukup lengkap mengenai deskripsi, klaim dari produknya juga komposisinya
Komposisi
Sodium Cocoyl Glycinate, Glycerin, Cocamidopropyl Betaine, Butylene Glycol, Potassium Cocoyl Glycinate, Hydroxypropyl Starch Phosphate, Decyl Glucoside, Water, PEG-400, Sodium Lauroyl Aspartate, Sodium Steaoryl Glutamate, Glyceryl Stearate SE, PEG-32, Polyyquaternium-52, Citric Acid, Polyquaternium-7, Lauric Acid, Stearic Acid, Methylparaben, Hydroxypropyltrimonium Hyaluronate, Propylparaben, BHT, Disodium EDTA, Hydroxypropyl Methylcellulose, Sodium Acetylated Hyaluronate
Cara pakai
Tuangkan Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Face Wash secukupnya pada telapak tangan. Usapkan ke seluruh wajah secara perlahan dan merata. Bilas dengan air. Hindari daerah mata, jika terkena mata segera bilas dengan air hingga bersih

Tekstur dan Aroma
Jadi, facial wash ini teksturnya creamy dan berwarna putih. Gak seberapa banyak menghasilkan busa, jika dibandingkan dengan facial wash pada umumnya yang jika di apply hanya sebutir biji jagung busanya sudah melimpah ruah. Tapi facial wash yang satu ini, walaupun sedikit busanya dia cukup efektif untuk membersihkan kotoran dikulit wajah. Tidak ada kandungan fragrancenya, jadi dia bagiku wanginya gak mengganggu sama sekali dihidung. Well moisturized my skin and gak bikin kulit jadi kesat

Performa dan Impression
Biasanya aku pakai facial wash ini rutin saat pagi dan sore hari menjelang mandi. Aku aplikasikan hanya sebutir biji jagung. Aku merasa setelah pemakaian facial wash ini kulit terasa lebih bersih dari sebelumnya dan kotoran dikulit wajah juga minyak berlebih jadi berkurang. Aku sudah sering repurchase produk ini, dan entah deh ini tuh tube yang ke berapa. Jadi sayang buat pindah ke brand lain hehehe
Ada kandungan Butylene Glycol / Alcohol di urutan ke 4, dan Methylparaben juga Propylparaben. Ya pastinya sudah disesuaikan ya kandungan dan juga diawasi ketat oleh Rohto Pharmaceutical Co. Japan. Jadi, aku gak skeptis dan ini masih terbilang aman ya produknya. Dan lebih sisi manfaat nya yang aku rasakan saat ini, sama sekali gak ada efek buruk dari pemakaian Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Face Wash
Menurutku ini cocok buat semua jenis kulit, terutama kulit kombinasi-oily dan kulit kering juga boleh pakai. Karena dikulit ku ini mampu mengurangi minyak berlebih tanpa membuat kulit wajah langsung kering atau kesat. Kulit terasa lembut, kenyal dan elastis
So guys, ayo rajin mencuci wajah setidaknya 2 x dalam sehari agar kulit wajah lebih sehat dan terawat. Review ini murni hasil pengalamanku, btw kondisi kulit setiap individu berbeda-beda pastinya. Aku suka banget dengan produk ini dan jadi My Holy Grail Face Wash dari tahun 2019
Thank you for reading
I hope you enjoy my review and have a nice day pretties !
- Nama Produk : Gokujyun Ultimate Moisturizing Face Wash
- Brand : Hada Labo
- Keterangan Produk : Netto 50 gr
- Harga : IDR 23.000,00
- Instagram : @hadalaboid
Comments